Skip to main content

#LifeHacks101 : Membuat Halaman Romawi dan Latin di Satu Dokumen Microsoft Word


Gambar terkait
Gambar : Ilustrasi Ms.Word
Sumber : pcworld.com
Sebagai pelajar/mahasiswa tentu kita sering dihadapkan dengan berbagai macam tugas kan ? Tak terkecuali tugas dalam bentuk laporan, karya tulis maupun skripsi/tugas akhir. Nah, bagi yang sudah mengalaminya tentu pernah menjumpai penomoran halaman yang berbeda. Dimana kita harus membuat sebagian halaman diberikan penomoran halaman dengan angka romawi sementara sisanya layaknya penomoran halaman biasa.

Menghadapi perihal semacam ini, banyak dari kita yang membuat dokumen terpisah agar dapat menyesuaikan halaman. Ups, benar apa benar ya? Hahaha...

Sebenarnya Ms.Word sendiri sudah memiliki kemampuan untuk mengatasi persoalan tadi lho. Gimana sih caranya ? Check this out ;
1. Double click pada footer halaman 1, sampai muncul tab DESIGN untuk HEADER & FOOTER TOOLS
2. Ganti halaman 1 ke i melalui FORMAT PAGE NUMBER
3. Ganti pilihan angka 1,2,3.. --> i,ii,ii...
4. Ganti Page Numbering : Start at i
5. Klik OK
Selanjutnya, untuk melanjutkan penomoran menggunakan angka biasa (latin) lakukan perintah
<ALT> + i + b Pilih NEXT PAGE <OK> dan lakukan format penomoran menggunakan angka biasa ( latin).

Mudah bukan? Yuks terus belajar!

Comments

Popular posts from this blog

Memaksimalkan Peran Bendahara Dalam Meningkatkan Penerimaan Pajak Negara

Gambar : Ilustrasi Kegiatan Bendahara Sumber : https://www.idntimes.com I.  PENDAHULUAN Kembali seperti tahun sebelumnya, penerimaan negara dari sektor pajak di tahun 2018 belum mencapai hasil sebagaimana ditargetkan di dalam APBN. Catatan Kementerian Keuangan menyebutkan bahwa realisasi pendapatan negara dari sektor pajak pada tahun 2018 berkisar di angka 92 persen dari target APBN, yang mana mengakibatkan terjadinya kekurangan penerimaan ( shortfall ) pajak senilai 108,1 triliun. Dilihat dari angkanya, sebuah nilai yang tidak kecil tentunya. Ditelisik lebih dalam, banyak faktor yang menjadi penyebab belum maksimalnya pencapaian target penerimaan negara dari sektor pajak. Salah satu faktor penting yang sering terabaikan yakni bendahara pemerintah itu sendiri. Padahal bendahara pemerintah memegang peran penting dalam proses penerimaan pajak. Hal inilah yang kemudian harus menjadi perhatian lebih guna memaksimalkan penerimaan pajak terkhusus pajak yang memiliki korelasi

"A New Way of Learning : Digital Learning" Seru !

 Ilustrasi Dunia Digital Sumber : semnexus.com "Technology will never replace great teachers, but technology in the hands of great teacher is transformational"- George Curous. Selasa  18 Agustus 2018, hari pertamaku dan teman-teman kelas 1-15 prodip D III Kebendaharaan Negara mengikuti kelas Pengantar Komputer. Yap, memang secara jadwal kami seharusnya perdana mengikuti kelas ini selasa pekan lalu, namun karena bertepatan dengan libur 1 Muharram maka kami baru dapat mengikutinya pekan ini. Melihat nama mata kuliah Pengantar Komputer di jadwal perkuliahan kelasku semester ini, yang pasti yang langsung terbayang olehku tentu komputer itu sendiri. Memang untuk sebagian orang pasti hal ini sudah tidak asing dikarenakan dahulu materi komputer sudah mulai diajarkan di tingkat sekolah dasar yang mungkin sering disebut dengan pelajaran TIK ( Teknologi Informasi Komunikasi). Begitupun bagiku yang sudah mengenal pelajaran ini hingga aku berada di tingkat SMP. Ya, tid